-->

Fatmagul Episode 52, Kamis, 5 Mei 2016

Fatmagul Episode 52, Kamis, 5 Mei 2016 - Kerim, Endorgan dan Selim dibawa ke pengadilan. Meriem juga datang dengan taksi bersama Kadir. Sedangkan Munir datang sendirian. Kerim memeluk bibinya itu dan Endorgan, Selim berbincang dengan Munir yang akan membelanya di pengadilan. Mereka semua bersiap.

Sementara Fatmagul di tempat kerja. Ada Rahmi di sana. Tak lama Emre datang mengantar ikan dan masuk ke dapur. Di saat yang sama ibu Emre juga datang ke restoran bersama kawannya. Fatmagul menyiapkan dan merapikan meja untuk pelanggan. Setelah usai ia ke dapur. Tak lama ia mendapat telepon dari bibi Meriem.

Di rumah, Asude menyiapkan makan untuk Mustafa. Mustafa berlaku kasar pada Asude padahal ia sudah dibantu oleh Asude. Bahkan ia juga memarahi Asude. Mustafa melempar semua makanan hingga semua piring pecah dan berserakan. Asude kemudian masuk kamar dan menangis.

Di pengadilan, Endorgan ditemani Munir sedang memberi keterangan kepada petugas. Setelah itu gantian Selim. Dan terakhir Kerim didampingi oleh Kadir.

Sementara Fatmagul di restoran sedang bekerja memeras jeruk namun tampak jelas di wajahnya kalau ia memikirkan Kerim. Ia menunggu telepon dari Meriem untuk tahu kabar tentang Kerim. Dan kemudian Meriem menelepon lagi ia mengabarkan kondisi terbaru. Meriem juga bilang kalau Kerim tadi sempat debat dengan Munir.  Dan nanti kamu juga harus datang ke pengadilan untuk dimintai keterangan.
Fatmagul Episode 52, Kamis, 5 Mei 2016
Fatmagul Episode 52, Kamis, 5 Mei 2016
Di rumah, Meltem mendengar Resat dan ayahnya berbincang bahwa Endorgan dan Selim sedang dalam proses pengadilan. Tersangka lain ada Kerim. Meltem kaget ia pun keluar rumah dan menelepon Mustafa. Meltem memberi tahu Mustafa bahwa Endorgan, Kerim dan Selim sekarang sedang dikasuskan oleh Fatmagul.

Selesai kerja Fatmagul dijemput Mukades. Ia bersama Rahmi pun ke pengadilan memberi keterangan. Saat itu Resat dan keluarga Yasaran juga datang. Setelah memberi keterangan, Fatmagul memilih menunggu di dalam mobil. Sementara itu di dalam sidang pertama Kerim, Selim dan Endorgan sudah dimulai. Mereka dihadapkan pada Ketua Hakim yang membacakan duduk perkara. Dalam sidang pertama ini kubu Yasaran nampak cemas. Tak lama kumudian sidang pun usai.

Usai sidang perdana, Kerim keluar bersama Kadir. Baru saja selangkah dari pintu keluar ia sudah melihat Fatmagul ada di mobil. Fatmagul tampak sumringah melihat Kerim. Mereka saling berpandangan. Kemudian Kerim mendatangi Fatmagul dan Fatmagul langsung turun dari mobil. Fatmagul tersenyum. Mereka saling berpandangan dan bicara penuh harapan. Saat Kerim dan Fatmagul saling pandang ternyata Mustafa memperhatikan mereka dari kejauhan.

Tak lama kemudian Endorgan dan Selim juga keluar dengan borgol di tangannya dan mereka dimasukkan ke mobil. Di belakangnya ada keluarga Yasaran yang tampak sedih. Di sana juga ada ayah Vural. Dalam kondisi ini ayah Vural, Munir dan Resat berdebat. Lalu ayah Vural pergi duluan. Saat Munir hendak pergi, ia melihat Mustafa kemudian Munir mendatangi Mustafa dan mengajak bicara. Munir ikut mobil Mustafa sepertinya ia akan memanfaatkan Mustafa. Kemudian Munir diantar kembali ke kantor oleh Mustafa.

Kerim tidak ditahan karena ia tidak melakukan tindakan pemerkosaan.  Ia pun pulang bersama keluarganya. Di mobil mereka semua saling bicara bahwa ini belum usai karena tidak mungkin keluarga Yasaran akan menyerah begitu saja.

Lalu Selim dan Endorgan sampai di kantor polisi. Mereka kini dimasukkan sel bercampur dengan beberapa tahanan lain. Endorgan menyapa semua napi. Selim nampak lesu dan ketakutan sedangkan Endorgan berusaha untuk tenang. Akhirnya Endorgan menerangkan bahwa mereka dari keluarga Yasaran. Hal itu membuat para napi lain agak segan pada mereka dan malah memperkenalkan diri kecual satu napi botak. Dia hanya diam saja di meja.

Di mobil Kerim, Mereka pulang lewat pinggiran istanbul dan melewati sebuah pantai. Saat itu ada seorang gadis yang sedang menggembalakan domba menyeberang jalan bersama domba-dombannya. Meriem yang memegang setir pun berhenti. Saat itu Fatmagul teringat masa lalunya. Begitu juga Kerim yang melihat gadis itu. Ia teringat pertama kali saat ia berjumpa dengan Fatmagul.

Uttaran | Veera | Naagin | Kaali dan Gauri | Efsun dan Bahar | Anandhi | Candra Kirana | Rahasia Cinta | Anak Jalanan | Ranveer dan Ishani


loading...

Fatmagul Episode 52, Kamis, 5 Mei 2016 | ⚡ Share & like anda akan berharga untuk masa depan Juragan Synopsis, So, tunggu apa lagi? segera beritahu teman dan kerabat anda tentang Fatmagul Episode 52, Kamis, 5 Mei 2016

Sinopsis Sebelumnya
« Sinopsis Sebelumnya
Sinopsis Selanjutnya
Sinopsis Selanjutnya »

🔎Cari Sinopsis Film